Pengalaman Menginap Tak Terlupakan di Aston Kartika Grogol


Sudah ada rencana weekend ini? PaperKampung menemukan sebuah hotel bintang empat keren yang harus banget kamu coba di Jakarta. Persis di samping Kampus Trisakti, tidak jauh dari flyover Grogol yang melintang di Jakarta Barat, sebuah menara bergaya futuristik baru saja berdiri. Kartika Tower namanya. Di gedung inilah dibuka sebuah hotel berbendera Aston terbaru di Jakarta, yaitu Aston Kartika Grogol.

Kapasitasnya besar dan rancangannya mewah, dengan penerapan prinsip ramah lingkungan yang masih jarang ditemukan di hotel lain. Yuk langsung aja kita intip seperti apa kerennya hotel ini! 


Dari luar, eksterior gedung hotel terlihat seperti papan sirkuit raksasa berwarna hijau kebiruan. Rencananya, bagian bawah gedung juga akan difungsikan sebagai shopping mall, sementara menara di bagian belakangnya akan menjadi ruang perkantoran. Jadi ngga heran kalau lobi utamanya dirancang besar dan megah. Pastinya dengan ruang parkir yang juga sangat memadai, dengan kapasitas mencapai 560 mobil.


Setelah melewati prosedur keamanan standar hotel berbintang, kita akan disambut oleh interior lobi yang elegan dengan langit-langit tinggi yang dihiasi lampu kristal besar. Sofa-sofa berjajar di depan meja resepsionis untuk para tamu yang menunggu proses check in dan check out.



Aston Kartika Grogol menyediakan total 188 kamar, terdiri dari 67 superior room, 96 deluxe room, dan 25 suite room, ditambah 1 president suite. PaperKampung menginap di salah satu deluxe room seluas 27 meter persegi di lantai 10. Kita suka deh desain kamarnya.


Interiornya bergaya minimalis dengan banyak indirect lighting serta lantai kayu parkit yang nyaman di kaki. Fasilitasnya lengkap mulai dari LED TV dan wifi, meja kerja dengan kursi beledru yang lembut, sampai mini bar dan chiller. Sementara jendelanya full kaca di satu sisi, yang menyajikan pemandangan luas ke Jakarta Barat. Keren banget!


Kamar mandinya memiliki desain interior yang didominasi marmer, dengan peralatan mandi yang lengkap mulai dari sabun, shampoo, sikat gigi, sampai hair dryer.


Yang menarik, nyaris ngga ada plastik sekali pakai di sini. Semua peralatan mandi dibungkus dengan kertas sebagai ganti plastik. Bahkan sikat giginya terbuat dari kayu!


Botol air mineral yang biasanya disediakan di kamar juga ngga ada, diganti dengan pitcher kaca yang bisa diisi ulang dari water dispenser yang terdapat di lorong kamar. Semuanya demi mengurangi konsumsi plastik sekali pakai. Jarang-jarang kan ada hotel yang seketat ini dalam memenuhi prinsip ramah lingkungan?


Selesai istirahat dan mandi, kita pengen jalan sore nih. Tapi sebelum itu, minum teh dulu enak kali ya. Untuk setiap tamu yang menginap di deluxe room ke atas, Aston Kartika Grogol menyediakan afternoon tea gratis yang disajikan di Asoka Rooftop Restaurant setiap pukul 3 - 5 sore. Di sini kamu bisa minum teh dan kopi serta mencicipi aneka pilihan snack yang lucu-lucu.


Sesuai namanya, Asoka Rooftop Restaurant ini terletak di atap gedung yang terletak di lantai 23. Jadi sambil menikmati hidangan, kita bisa melihat pemandangan kota dari ketinggian. Pasti jadi pengalaman tersendiri yang tidak mudah dilupakan.

  
Banyak banget pilihan tempat untuk jalan-jalan dan belanja di sekitar Aston Kartika Grogol. Selain mall yang rencananya akan buka di Kartika Tower, ada juga beberapa mall lain yang berjarak hanya beberapa ratus meter, seperti Mal Ciputra (Citraland), ITC Roxy, Mal Taman Anggrek, Central Park, dan Neo Soho yang punya wisata Jakarta Aquarium.


Akses dari dan ke Aston Kartika Grogol juga mudah karena lokasinya yang dekat dari Gerbang Tol Tanjung Duren, juga tidak jauh dari Stasiun Grogol dan Halte Busway Trisakti.


Pulang jalan-jalan udah malem kan. Nah, sekarang kita mau cobain menu-menu a la carte di Asoka Rooftop Restaurant. Chef di sini selalu punya menu andalan yang berganti-ganti setiap beberapa waktu, jadi penasaran deh.

Begitu duduk di meja, kita langsung disambut waiter yang ramah dan punya pengetahuan cukup dalam tentang menu-menu yang ada. Pilihannya terbilang lengkap loh, mulai dari menu Western dan Asian sampai lokal Indonesia. Setelah diskusi, akhirnya kita minta menu Lamb Shank yang sedang ada promo spesial, Tumis Brokoli dengan lelehan butter, serta Ayam Tangkap yang jadi salah satu menu terfavorit pengunjung. Untuk minumnya, kita pesan Iced Lemon Tea dan Jus Melon.


Lamb Shank alias Paha Kambingnya dimasak dengan bumbu kari dan bawang bombay yang gurih banget. Dagingnya lembut, disajikan bareng mashed potato yang pas buat pegganti nasi. Terus Ayam Tangkapnya dimasak dengan aneka rempah, bumbunya meresap sampai ke dalam dagingnya. Disajikan dengan nasi hangat dan sambal yang pedas, hmmm rasanya pengen nambah. Tumis Brokolinya juga enak dengan butter dan keju yang harum.

Overall, kita suka banget deh dengan pengalaman makan a la carte di Asoka Rooftop Restaurant ini. Kalau kamu nginap di Aston Kartika Grogol, pastikan kamu nyobain menu di sini ya!


Pagi harinya, kita sempatin waktu untuk olahraga. Aston Kartika Grogol menyediakan fasilitas kolam renang dan gym di lantai 3. Menariknya, fasilitas di sini dilengkapi loker sehingga kita ngga bingung kalau mau naruh baju ganti dan barang pribadi.

Konsep kolam renangnya adalah semi outdoor dengan pilihan kedalaman untuk anak dan dewasa. Jadi kolam renangnya terbuka, tapi dilengkapi dengan atap sehingga kita bisa berenang sepanjang hari tanpa kepanasan. Konsep kolam seperti ini juga mengurangi tingkat penguapan, sehingga lebih hemat air. Itu salah satu prinsip ramah lingkungan juga loh.



Selesai olahraga pagi, lanjut sarapan yuk! Ngga usah ditanya lagi deh menu sarapan di Aston Kartika Grogol ini. Serasa lagi pesta, komplit banget! Selain menu-menu utama seperti nasi goreng, bihun, kentang, dan aneka lauk pauk, ada banyaaak banget pilihan menu lain. Like literally, banyak banget dari ujung ke ujung.




Mulai dari bubur ayam, aneka sereal, jus dan susu, roti-rotian dan banyak jenis kue yang manis dan gurih, salad dengan aneka dressing, buah, yogurt, puding, pasta, sup-supan, dimsum, lalu ada juga menu tradisional seperti lontong sayur dan macam-macam jamu. Kemudian station makanan yang dimasak langsung juga banyak banget, seperti pancake & waffle, mie bakso, sampai churros. Semuanya enaaak!

 
Untuk kamu yang lagi nyari wedding venue atau lokasi untuk event perusahaan, Aston Kartika Grogol juga dilengkapi dengan banyak meeting room hingga ballroom berkapasitas mencapai 2.000 orang. Pas banget untuk acara besar yang mengundang banyak tamu.



Special thanks untuk Mba Reynilda Olivia selaku Director of Sales dan Mba Rida Herliyanti selaku PR Manager Aston Kartika Grogol atas sambutan hangatnya. What a nice experience! We will definitely come back again in the near future.

Aston Kartika Grogol Hotel & Conference Center

Jl. Kyai Tapa No.101, RT.6/RW.16, Tomang,
Grogol petamburan, Jakarta Barat 11440
Telp: 021-21193101
Email: grogolinfo@astonhotelsinternational.com
IG: @astonkartikagrogol

Tertarik menginap di Aston Kartika Grogol? Langsung aja pesan di sini.





Post a Comment

0 Comments