360 Derajat View Bandung di Regata Hotel



Mungkin sudah ada banyak sekali hotel dan kafe di Bandung yang menawarkan view sebagai daya tariknya. Tapi berapa yang bisa menawarkan view 360 derajat ke segala arah? Rooftop di Regata Hotel adalah satu dari sedikit yang bisa mengatakan ya. Terdiri dari sky lounge dan area infinity pool, Anda pasti akan jatuh hati dengan spot yang satu ini.

 
Terletak strategis di persimpangan antara Jalan Dr. Setiabudhi dan Jalan Cipaganti, Regata Hotel adalah sebuah akomodasi bintang 4 dengan sentuhan arsitektur neoklasik yang megah. Pilar-pilar tinggi bergaya Yunani akan langsung menyambut kita di bagian lobi. Layaknya teaser yang menggambarkan akan seperti apa kemewahan yang ditawarkan di dalam hotel ini.


Sesuai konsep neo-klasik, penggunaan marmer dan lampu kristal tampak mendominasi area lobi. Restoran berada di sisi kanan, sementara lounge dengan bar yang mengkilap di sisi kiri. Anak-anak tangga melingkar cantik ke arah lantai atas tempat ruang-ruang pertemuan berada.    


Terdapat 6 jenis kamar di Regata Hotel, yaitu Superior Room, Deluxe Room, Family Room, Family Suite Room, Junior Suite Room, dan President Suite Room. Kami menempati salah satu Deluxe Room di lantai 9. Sebuah kamar bergaya klasik seluas 27 meter persegi dengan lantai berkarpet tebal dan furnitur kayu mewah.

 


Kamar-kamar di Regata Hotel semuanya dilengkapi dengan TV flat 40 inch, mini bar, brankas, serta pengering rambut. Namun mungkin Anda perlu sedikit teliti mencari, karena Regata Hotel sepertinya senang menyimpan rapi sejumlah fasilitasnya. Peralatan mandi misalnya disimpan dalam sebuah kotak cantik di samping wastafel. Lalu sandal hotel kami temukan di balik dua lapis pintu lemari. Kami bahkan sempat yakin tidak ada air mineral di kamar, sampai kami menemukan bahwa meja TV ternyata adalah sebuah mini bar, lengkap dengan kulkas dan ketel air panas.



Kamar pun semakin nyaman dengan fasilitas bel yang elegan di depan pintu, serta dua tombol pilihan Do Not Disturb dan Make Up Room. Sehingga staff hotel tidak perlu lagi mengetuk pintu.


Daya tarik utama Regata Hotel terletak pada bagian atapnya yang berada di lantai 11. Kami langsung terpukau pada pandangan pertama di lantai ini. Bagian utaranya terdiri dari kolam renang infinity yang menghadap ke arah gedung-gedung di seberang serta deretan pegunungan, sementara bagian selatannya adalah Deja Vu Party Pit, sebuah lounge dan kafe yang cozy dengan pemandangan ke arah Kota Bandung. Benar-benar spektakuler.

 



Kolam renang buka mulai dari pukul 6 pagi sampai pukul 9 malam, sementara Deja Vu Party Pit buka mulai dari pukul 8 pagi sampai pukul 1 dini hari (weekday) atau pukul 2 dini hari (weekend). Jadi Anda bisa bersantai menikmati waktu malam di sini.




Dengan 8 ruang pertemuan berkapasitas hingga 300 orang, Regata Hotel cocok untuk kebutuhan bisnis maupun organisasi. Sebuah fasilitas karaoke juga akan segera dibuka, bisa jadi pilihan yang menarik untuk hiburan Anda bersama kolega atau keluarga.


Karena lokasinya yang strategis, Regata Hotel juga dikelilingi oleh berbagai destinasi dan hiburan yang akan semakin memudahkan Anda. Sebut saja Rumah Mode Factory Outlet yang terletak persis di samping hotel, juga beberapa tempat hiburan yang berjarak sangat dekat seperti Cihampelas Walk Shopping Mall, Sobber's Bar, serta Saka Bistro & Bar.


Soal sarapan, tak perlu khawatir. Regata Hotel menyajikan sarapan berkelas sesuai tarafnya sebagai salah satu hotel bintang 4 terbaik di Bandung. Varian menu yang ditawarkan meliputi menu utama, salad, buah-buahan, roti-rotian, omelet, waffle, jus, sereal, bubur ayam dan kacang hijau, hingga menu tradisional seperti nasi uduk dan empal gentong.




Regata Hotel
Jl. Dr. Setiabudhi No. 35, Sukajadi, Bandung, Jawa Barat
Telp: 022 8206 8338/ 0828 1900 6000
Email: reservation@regatahotel.com

Jika Anda tertarik menginap, dapat langsung memesan kamar di sini.




Post a Comment

0 Comments