10 Hotel Mewah di Surabaya untuk Staycation Tak Terlupakan

Surabaya punya banyak pilihan hotel mewah untuk kamu yang ingin menghabiskan waktu berkualitas bareng keluarga atau teman dan pasangan. Mulai dari hotel bersejarah yang mengusung tema heritage, sampai hotel berdesain kontemporer yang super stylish.  

Sudah siap untuk staycation di Surabaya? Simak daftar hotel mewah di Surabaya berikut ini:


1. Hotel Majapahit Surabaya MGallery

Hotel mewah pilihan kita yang pertama memiliki sejarah yang merentang lebih dari 100 tahun sejak era kolonial Belanda. Tepatnya didirikan pada 1910 oleh Keluarga Sarkies dengan nama Oranje Hotel. 

Kini, di bawah bendera MGallery yang berpengalaman mengelola hotel butik papan atas, akomodasi ini menjelma menjadi sebuah tempat peristirahatan mewah yang memadukan nuansa antik masa lalu dengan kenyamanan modern. Lokasinya pun sangat strategis di Jl. Tunjungan yang berada di pusat kota. 

Harga: mulai dari Rp. 850 ribuan per malam

Tertarik menginap di Hotel Majapahit Surabaya MGalleryLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


2. Oakwood Hotel & Residence Surabaya

Dengan jaringan hotel yang tersebar di kota-kota besar dunia, nama Oakwood pasti sudah tidak asing lagi di kalangan pecinta hotel mewah. Oakwood Surabaya terletak di kawasan Kenjeran, hanya 2,5 kilometer saja dari Pakuwon Food Festival yang terkenal. 

Dengan mengusung konsep serviced apartment, Oakwood Surabaya menyediakan fasilitas in-room yang jauh lebih lengkap dari hotel pada umumnya. Karena kita bisa menggunakan fasilitas pantry dengan kompor, kulkas, peralatan masak, peralatan makan, sampai mesin cuci! Fasilitas di luar kamarnya juga tentu sangat memadai, mulai dari kolam renang sampai gym. 

Harga: mulai dari Rp. 1 jutaan per malam

Tertarik menginap di Oakwood Hotel & Residence SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


3. Vasa Hotel Surabaya

Berada di kawasan Sukomanunggal, hotel bintang 5 yang satu ini menawarkan kamar-kamar besar seluas mulai 32 meter persegi. Semuanya didesain mewah dengan standar kebersihan dan kenyamanan yang luar biasa tinggi.

Kalau menginap di Vasa Surabaya, jangan lupa mencoba kolam renangnya yang memiliki pemandangan kota yang indah. Untuk kamu yang ingin mengadakan acara wedding, hotel ini juga menyediakan sebuah kapel berbentuk piramida kaca yang sangat estetik. Pastinya membuat hari istimewa kamu jadi makin berkesan.  

Harga: mulai dari Rp. 1 jutaan per malam

Tertarik menginap di Vasa Hotel SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


4. Hotel Ciputra World Surabaya managed by Swiss-Belhotel International

Seperti mahakarya Ciputra di kota-kota lain, hotel mewah yang satu ini juga mengusung konsep yang menyatu dengan pusat perbelanjaan. Hotel Ciputra World Surabaya berada di kawasan superblok seluas 9 hektar yang terintegrasi dengan mall dan apartemen. Jadi sangat nyaman untuk kamu yang hobi ke mall.

Selain menyatu dengan mall dengan parkir yang luas dan lobi yang megah, hotel bintang 5 ini juga punya kolam renang di ketinggian dengan view yang menghadap ke arah Kota Surabaya. Dengan manajemen yang kini berada di bawah bendera Swiss-Belhotel, pastinya standar pelayanannya juga tidak diragukan lagi. 

Harga: mulai dari Rp. 840 ribuan per malam

Tertarik menginap di Hotel Ciputra World SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


5. Ascott Waterplace Surabaya

Sama seperti Oakwood, jaringan Ascott juga dikenal dengan spesialisasi serviced apartment yang berkualitas. Terletak di Dukuh Pakis, akomodasi mewah ini berjarak hanya 300 meter saja dari Pakuwon Trade Center. 

Karena menyediakan fasilitas layaknya apartemen seperti peralatan masak dan mencuci, Ascott Waterplace Surabaya bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin staycation bersama keluarga dalam jangka waktu lebih lama. Area parkirnya juga luas dengan akses lift yang langsung terhubung ke unit kamar, serta ada ruangan bermain untuk anak! 

Harga: mulai dari Rp. 1,3 jutaan per malam

Tertarik menginap di Ascott Waterplace SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


6. JW Marriott Hotel Surabaya

Terletak di pusat kota, hanya 500 meter dari Taman Gantung Tunjungan, hotel bintang 5 ini menjulang megah setinggi 25 lantai. Terdapat lebih dari 400 kamar, masing-masing didesain mewah dengan furnitur premium dan ukuran yang sangat luas, mulai dari 42 meter persegi.

Semua sudut hotel ditata apik dengan nuansa megah yang begitu terasa. Jangankan lewatkan juga sarapan prasmanannya yang memiliki varian menu melimpah, mulai dari menu international hingga kuliner lokal khas Surabaya. Khusus untuk kamu yang memesan kamar tipe club room atau suites ke atas, kamu juga memiliki akses khusus ke executive lounge yang berada di lantai 21 dengan pemandangan menakjubkan.

Harga: mulai dari Rp. 1,2 jutaan per malam

Tertarik menginap di JW Marriott Hotel SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


7. Sheraton Surabaya Hotel & Towers

Terletak strategis di kawasan Tunjungan, hotel mewah ini terhubung langsung dengan Tunjungan Plaza yang punya banyak pilihan kuliner dan belanja. Tapi lebih dari sekadar lokasi, hotel ini juga terkenal dengan keramahan staffnya yang mengesankan.

Sesuai standar hotel bintang 5, Sheraton Surabaya dilengkapi fasilitas super lengkap seperti kolam renang, gym, spa dan sauna, hingga berbagai kemudahan akses untuk tamu disabilitas. Sarapan di hotel ini juga terkenal dengan menu-menunya yang lezat dan beraneka macam. 

Harga: mulai dari Rp. 1,4 jutaan per malam

Tertarik menginap di Sheraton Surabaya Hotel & TowersLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


8. Royal Tulip Darmo Surabaya

Royal Tulip ketiga di Indonesia sekarang sudah buka di Surabaya. Tepatnya ada di Jl. Darmo, hanya beberapa ratus meter saja dari Taman Bungkul. Di hotel bintang 5 ini, kita akan dimanjakan dengan layanan super eksklusif, termasuk amenities seperti sabun yang memakai merek Hermes!

Tiap kamar di Royal Tulip Darmo ditata dengan standar kebersihan tinggi, serta ukuran yang lapang mulai dari 33 meter persegi. Kolam renang semi outdoor-nya di lantai 17 juga punya view ke arah Kota Surabaya. Selain tersedia restoran untuk breakfast maupun menu ala carte, ada juga swalayan di lantai bawah yang menjual aneka snack dan minuman.

Harga: mulai dari Rp. 900 ribuan per malam

Tertarik menginap di Royal Tulip Darmo SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


9. DoubleTree by Hilton Surabaya

Ini dia hotel mewah yang punya rooftop bar di lantai 22 dengan view Kota Surabaya yang indah. DoubleTree Surabaya berada sangat strategis di Jl. Tunjungan, persis di seberang Gedung Siola yang bersejarah.

Ada lebih dari 300 kamar tersedia di hotel ini, masing-masing didesain stylish dengan gaya modern elegan dan luas mulai dari 35 meter persegi. Di samping fasilitas seperti kolam renang, spa dan sauna, serta ruang bermain anak, hotel ini juga punya banyak pilihan ruang pertemuan untuk wedding ataupun acara privat, termasuk sebuah ruang bundar di rooftop dengan view 360 derajat yang menawan.

Harga: mulai dari Rp. 1,2 jutaan per malam

Tertarik menginap di DoubleTree by Hilton SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


10. The Westin Surabaya

Hotel ini sering disebut-sebut di kalangan traveler sebagai salah satu hotel dengan pelayanan terbaik di Surabaya. Semuanya begitu menakjubkan dan memuaskan, mulai dari desain, standar kebersihan, kesehatan, keramahan, hingga fasilitas bintang 5 yang disediakan. Sangat sesuai dengan bendera Westin sudah terkenal kualitasnya.

The Westin Surabaya terhubung langsung dengan Pakuwon Mall, pusat perbelanjaan terbesar di Indonesia dengan lebih dari 300 toko, resto, dan ritel di dalamnya. Sangat praktis kalau kamu ingin mencari makan atau belanja. Kamu juga bisa menikmati view Kota Surabaya dari ketinggian Sky Lounge di lantai 27. Jangan lupa mencicipi sarapannya yang banyak dipuji karena karena kelezatan maupun ragam variannya yang melimpah. 

Harga: mulai dari Rp. 2,5 jutaan per malam

Tertarik menginap di The Westin SurabayaLangsung aja pesan di sini.

*Harga dapat berubah tergantung season dan promo. Cek harga sekali lagi sebelum pesan ya


Post a Comment

0 Comments